Blog single

Dukung Net Zero Emssion, VOLTRON Hadirkan SPKLU di Properti Milik WEGE

Jakarta, 8 Januari 2024 – PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk. (WEGE) bersama PT PT. Exelly Elektrik Indonesia (Voltron) melalukan Penandatanganan Kerja Sama dalam penyediaan layanan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Bertempat di WIKA Tower I Lantai 10, Kamis (11/01) telah dilaksanakan Penandatanganan MOU antara WEGE yang diwakili oleh Direktur Operasi I, Bapak Bagus Tri Setyana & Direktur Voltron, Bapak Abdul Rahman Elly.

Dalam nota kesepahaman tersebut, Voltron akan menyediakan layanan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) atau charging station untuk mengecas kendaraan listrik di berbagai jenis properti yang dikelola oleh WIKA Gedung.

Properti milik WIKA Gedung yang akan didirikan  SPKLU oleh Voltron tersebut antara lain di perkantoran Graha Mantap Jakarta sebanyak dua unit, Fave Hotel Karawang sebanyak tiga unit, serta Apartamen Tamansari Prospero Sidorajo sebanyak tiga unit

Sebelumnya properti WIKA Gedung yang berlokasi di kota Bandung yakni Apartemen Tamansari Tera dan Hotel de Braga masing-masing telah memiliki satu unit SPKLU. Kedepannya juga akan dijajaki peluang penyediaan SPKLU ke properti dan perkantoran milik WIKA Grup lainnya.

Direktur Operasi I WEGE, Bapak Bagus Tri Setyana, menyampaikan Hal ini juga sejalan dengan visi dan misi kami menjadi partner untuk menciptakan ruang bagi kehidupan manusia yang lebih baik  dalam mendukun sebaga upaya mendukung Net Zero Emission

Sementara itu, Bapak Abdul Rahman Elly (Voltron) menyampaikan “Dengan adanya kerja sama yang disambut baik oleh kedua pihak, memberikan kesempatan kepada Voltron untuk mempercepat penambahan lokasi-lokasi pemasangan SPKLU Voltron serta turut mendukung WIKA Gedung dalam berkomitmen mendukung Indonesia dalam menacapai Net Zero Emissions.

Voltron Indonesia, hingga saat ini telah mengoperasikan 280+ stasiun pengecasan di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Samarinda dan pada tahun 2024 ini dan sedang aktif pembangunan stasiun pengecasannya dengan jumlah 1500+ stasiun hingga akhir 2024. Cakupan daya pengecasan dari AC22kW, DC30kW, DC60kW, DC100kW, DC200kW.